Barusan terbersit di pikiranku, Alhamdulillah aku seorang guru.. ya, dosen, prestise tapi kayanya aku ga bisa dengan ritmenya yang super sibuk dan disibukkan dengan menulis deh..
Terus pegawai bank, pegawai pajak, gaji sama tunjangannya banyak sih, tapi lembur terus..
Dokter, perawat, tenaga kesehatan, ini lebih wow lagi. apalagi di masa pandemi ini..
Sudah lah, barang sedikit aku menyumbangkan kemampuanku untuk kemajuan bangsa. ya, aku akan berusaha, walau tak sehebat mereka. Tak sekeras mereka usahaku, tapi aku berharap, murid murid yang aku ajar bisa jadi orang-orang hebat yang membesarkan bangsa ini.
Seberapa inginnya aku belajar, mengajar mereka, bertatap muka dengan mereka dalam kesungguhan. Dalam peluh yang mengalir saat tubuhku bergerak memperagakan berbagai hal. Dalam kering tenggorokanku saat aku berteriak, memancing perhatian mereka. Keluh kesahku, saat melihat kesulitan belajar mereka dan pikiranku yang tak tenang mencari solusi dari masalah belajar mereka